Font memiliki peran penting dalam desain website. Sebab, dengan menggunakan font terbaik, website Anda akan lebih sedap dipandang. Tapi.. Masalahnya Anda belum tahu di mana website untuk download berbagai font menarik.
Tak perlu khawatir, karena di artikel ini kami akan membahas 13+ website rekomendasi yang bisa Anda kunjungi untuk download berbagai font gratis! Namun sebelum masuk ke pembahasan utama, yuk tengok dulu apa yang perlu diperhatikan sebelum mengunduh font di berbagai website penyedia font.
Website Penyedia Font Gratis
Nah, sekarang mari kita lihat berbagai situs penyedia font gratis untuk Anda download font keren:
1. Font Squirrel
Font Squirrel adalah website yang menyediakan berbagai font high quality untuk Anda download. Kebanyakan font yang ada di situs ini muncul dengan lisensi komersial sehingga tidak gratis. Namun jangan khawatir, Anda tetap bisa dengan mudah mengecek lisensi setiap font sebelum mendownloadnya, kok.
Yang istimewa dari situs penyedia font online terbaik ini adalah ia menyediakan pilihan multibahasa dan tools keren bermanfaat. Dua tool andalannya adalah Webfont Generator dan Font Identifier. Dengan Webfont Generator, Anda bisa menciptakan web font sendiri sesuai keinginan dan gaya Anda. Lalu, untuk mendeteksi dan mencari font berdasar image, tool Font identifier bisa membantu Anda.
2. Google Fonts
Google Fonts adalah salah satu situs penyedia font populer dengan library yang berisi lebih dari 800 font families. Berbagai jenis font, dari Sans Serif, font tulisan tangan, font monospace, dan masih banyak lagi.
Bagian terbaiknya, semua font tersebut tersedia dan bisa Anda download secara gratis!
Selain itu, website penyedia font ini memiliki tampilan yang bersih, minimalis, dan cepat. Anda tidak perlu menunggu lama untuk mengakses font-fontnya.
Itu juga yang jadi alasan mengapa banyak web desainer lebih mengandalkan Google Fonts ketimbang situs lainnya. Para web desainer bahkan tidak perlu mendownloadnya. Mereka bisa langsung menyalin dan menempel kode font-nya di website mereka.
3. FontSpace
Jika dirasa persediaan font di Google Fonts masih kurang lengkap untuk Anda, cobalah FontSpace! Situs ini menyediakan koleksi yang sangat besar. Ada sekitar 68.000 font gratis dari ribuan desainer. Banyak banget, kan? FontSpace bahkan memiliki member yang kini jumlahnya kurang lebih 746.000.
Di situs ini, Anda tidak hanya bisa mencari font gratis untuk proyek personal. Namun juga mencari styles, mencari nama desainernya, membaca tulisan menarik di blognya, dan mengecek lisensi font sebelum mendownload.
Nah, jika mendaftar jadi member, Anda bahkan akan dapat benefit lebih dari itu. Anda bisa membuat koleksi font favorit, menghubungi langsung desainernya, dan ikut berdonasi.
4. Abstract Fonts
Abstract Fonts adalah website yang memungkinkan Anda untuk download berbagai font dengan kualitas tinggi. Jumlah font yang dimiliki situs ini yaitu lebih dari 14.000! Kebanyakan font yang tersedia di koleksinya bisa Anda gunakan gratis. Baik untuk proyek personal maupun komersial.
Namun Anda tetap harus mengecek lisensinya terlebih dahulu sebelum mendownload ya.
Seperti yang bisa Anda lihat di atas, Abstract Fonts memiliki tampilan website yang sederhana dan mudah digunakan.
Ia memiliki fitur sistem kategori yang memudahkan Anda mencari font berdasarkan kategorinya. Seperti new and popular, alphabetical, dan by designer. Tidak hanya itu, Anda juga bisa mengkustom previewnya dan mengupload font di situs Abstract Fonts.
5. FontStruct
FontStruct sebenarnya adalah tool untuk membuat font. Namun Anda juga bisa download font dengan jumlah yang banyak di website ini. Ada lebih dari 43.000 font gratis. Kebanyakan font yang tersedia di situs ini adalah buatan orang-orang yang juga menggunakan tool font bulding-nya.
Jadi jika dirangkum, situs FontStruct ini akan memberikan 3 benefit untuk Anda, antara lain:
- Anda bisa mencari font dan mendownloadnya secara gratis.
- Anda bisa membuat font sendiri dengan bentuk yang geometris.
- Anda bisa mengkloning font buatan desainer lain, kemudian mengkreasikannya kembali. Sesuai dengan keinginan Anda.